Pemprov Sumut Siapkan Biaya Pengobatan Serta Kehidupan TKI Pengidap TBC, Meimiriis Tumanggor

Syahril Abdillah
2 Min Read
Foto: Istimewa (Redaksi)

Medan, Jurnalfaktual.id – Meimiriis Tumanggor yang pernah menjadi TKI di Malaysia sempat sakit dan terlantar, kemudian ditemukan di depan Konsulat Jenderal Republik Indonesia (KJRI) di Penang. Selanjutnya dirawat di Rumah Sakit Kerajaan Malaysia di Bukit Martajam.

Gubsu Edy Rahmayadi mengatakan, kini Meimeris Tumanggor sudah dalam perjalanan ke Sumut melalui lintas perairan. karena Meimeris Tumanggor mengidap penyakit TBC.

“Kemungkinan sore ini kembali dari Penang. Kita berangkatkan melalui jalur laut dan memang itu SOP dari sana,” ujar Edy saat ditemui awak media Jurnalfaktual.id usai menghadiri rapat Paripurna, di gedung Dewan, Kota Medan, Selasa (27/8/19).

Pria yang sempat berpangkat Letjend TNI ini juga mengatakan, setelah sesampainya di Sumut, pemerintah akan menanggung pemulihan dirinya dari penyakit tersebut.

Pihaknya juga akan merujuk tenaga kerja tersebut ke Rumah Sakit Haji Kota Medan. “Dari Batubara nanti akan di masukkan ke rumah untuk penyembuhan. Selanjutnya akan kita bawa ke Rumah Sakit Haji,” ujarnya.

Gubsu yang telah mengutus bawahannya berangkat ke Malaysia untuk bisa menjenguk Meimeris Tumanggor yang terlantar dan sakit.

Saat berada di sana, kata Edy, pihaknya sudah menyelesaikan segala urusan untuk bisa membawa Meimeris Tumanggor pulang ke Sumut.

Menunggu kepulangan Meimeris Tumanggor, pastinya ia tidak dapat bekerja untuk menghidupi keluarganya di rumah.

Edy Rahmayadi menegaskan akan mengurus segala keperluan yang dibutuhkan oleh Meimeris Tumanggor. Baik itu mengenai kehidupannya bahkan juga kerjanya kelak.

Penulis: Dimas/Jf

*Ikuti jfid di Google News, Klik Disini.
*Segala sanggahan, kritik, saran dan koreksi atau punya opini sendiri?, kirim ke email [email protected]

Share This Article