Mahasiswa Tenggelam di Wisata Aik Nyet, Ditemukan tak Bernyawa

Rasyiqi By Rasyiqi - Writer, Saintific Enthusiast
2 Min Read
- Advertisement -

Lombok,– Naas, Seorang Mahasiswa yang tenggelam di lokasi wisata Aik Nyet, Desa Sesaot, Kec. Narmada Lombok Barat, NTB ditemukan tak bernyawa. Rabu, 25/12/2019.

“pencarian korban dilakukan dengan kami menyisir seluruh wilayah dari kemarin, M. Ihsan (lk 22) tahun, alamat Desa Lamusung, Kecamatan Seteluk, Kabupaten Sumbawa Barat kami temukan tak bernyawa di dasar bendungan aik nyet sekitar 08.15 wita,” kata Nyoman Sidakarya perwakilan Basarnas Kota Mataram.

M. Ihsan, korban ditemukan terhanyut sekitar 3 meter dari lokasi tenggelamnya dengan terjepit bebatuan.

“korban langsung kita serahkan ke pihak keluarga yang turut mencari korban semenjak kemarin” sambung Sidakarya.

Ad image

M. Ihsan, Korban diketahui dinyatakan hilang pada hari Selasa kemarim (24/12) sekitar pukul 15:00 Wita.

“laporan kehilangan kemarin dari temannya yang juga saksi mata kejadian” lanjut Sidakarya.

Setelah menerima laporan, Tim Rescue diterjunkan ke lokasi kejadian dengan membawa perlengkapan secukupnya.

“kami beserta personil membawa life jacket, peralatan selam, dan perlengkapan pencarian lainnya” tandas Sidakarya.

Tepat pada pukul 18; 15 menit jenazah korban berhasil ditemukan dan dievakuasi.

“kami berterimakasih kepada pihak yang membantu proses pencarian ini dari unsur TNI, Polri, BPBD, keluarga korban dan masyarakat setempat, sehingga proses evakuasi korban berjalan lancar” sambungnya.

Rencananya, korban akan langsung di bawa ke kampung halamannya di Desa Lamusung, kecamatan Seteluk, Sumbawa Barat oleh pihak keluarga untuk dimakamkan.

Laporan: Muh Rizwan

- Advertisement -
Share This Article