Kapoldasu Tegaskan Berantas Narkoba dan Segala Bentuk Kejahatan Saat Bersilaturahmi di Mesjid Al Hurriyah

Rasyiqi
By Rasyiqi
3 Min Read
Kapoldasu Irjen Pol Martuani Sormin, M,Si melaksanakan kegiatan Jumat Barokah di Masjid Al Hurriyah di jalan M.Yakub Medan perjuangan. Jumat siang 24/01/20
Kapoldasu Irjen Pol Martuani Sormin, M,Si melaksanakan kegiatan Jumat Barokah di Masjid Al Hurriyah di jalan M.Yakub Medan perjuangan. Jumat siang 24/01/20

Medan, Jurnalfaktual.id – Kapoldasu Irjen Pol Martuani Sormin, M,Si melaksanakan kegiatan Jumat Barokah di Masjid Al Hurriyah di jalan M.Yakub Medan perjuangan. Jumat siang (24/01/20).

Kapolda Sumut Irjen Pol.Drs. Martuani Sormin M.Si didampingi Wakapolda Sumut Dan Para PJU Polda Sumut, Kapolsek Medan Timur, Danramil Medan Timur, Camat medan perjuangan , sekcam Medan Timur, Kelurahan Sei Kera Hilir I.

Selain itu hadir juga BKM Masjid Al Hurriyah dan seluruh jamaah masjid Al Hurriyah dan masyarakat warga Medan Perjuangan kurang lebih 200 orang.

Dalam kesempatan ini Kapolda Sumut menyampaikan pesan kamtibmas kepada masyarakat Medan Perjuangan yang mengawali sambutannya dengan memperkenalkan diri dan para Pejabat utama Polda Sumut yang hadir.

Selanjutnya Kapoldasu mengatakan bahwa kedatangannya adalah dalam rangka safari Jumat Barokah yang merupakan program rutin Polda Sumut untuk menyapa dan bersilaturahmi dengan masyarakat muslim di Sumut.

Kalau di hari minggu juga memiliki program minggu kasih untuk menyapa warga non muslim di Sumut. ” saya memohon bantuan informasi kepada seluruh masyarakat di sini untuk membantu Polri memberantas segala gangguan kamtibmas di Sumut terutama narkotika” ucap Irjen Martuani.

Awasi anak kita dari bahaya narkotika karna itu dapat merusak seluruh generasi , Bukan hanya generasi saat ini namun sampai generasi penerus kita berikutnya. jika ada keluarga yang sudah terkontaminasi silakan lakukan rehabilitasi.

Tidak ada pemakai narkotika yang bisa sembuh dengan sendirinya tanpa rehabilitasi. ” kita harus mengatakan perang kepada narkotika, karna ini sangat berbahaya untuk generasi penerus kita” tegas Kapolda Sumut.

Martuani juga menyampaikan motto Kapolda Sumut ” Tidak ada tempat bagi penjahat di Sumut, bersama kita bisa” ucap Kapolda Sumut.

Kami sangat memohon bantuan dari seluruh masyarakat untuk membantu TNl dan Polri untuk memberikan informasi kepada kami apabila mengetahui segala bentuk kejahatan agar menciptakan rasa aman dan nyaman untuk masyarakat Sumut, harap Martuani.

Menjelang Pilkada Kapolda Sumut menginginkan pesta demokrasi yang meriah dan tanpa adanya kecurangan dan harus memberikan rasa senang untuk kita semua terkhusus warga Sumut.

Di akhir kegiatan Kapolda Sumut memberikan bantuan untuk BKM Masjid yg sedang dalam tahap renovasi dan membagikan sembako untuk jamaah masjid Al Hurriyah Medan Perjuangan dan foto bersama. (Juliver L)

*Ikuti jfid di Google News, Klik Disini.
*Segala sanggahan, kritik, saran dan koreksi atau punya opini sendiri?, kirim ke email [email protected]

Share This Article