DPW PKB NTB Tekankan Para Panelis Cari Pasangan Dan Dukungan Dari Partai Lain

Rasyiqi
By Rasyiqi
3 Min Read
H. L. Hadrian Irfani (Ketua DPW PKB NTB)
H. L. Hadrian Irfani (Ketua DPW PKB NTB)

Jf.id – Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB) mengelar Rapat Koordinasi Wilayah (Rakorwil) yang dihadiri oleh DPC -DPC PKB se NTB beberapa hari yang lalu.

Selain Rakorwil, DPW PKB NTB juga menggelar penyampaian visi misi bakal calon (balon) bupati/wakil bupati, walikota/wakil walikota selama dua hari Sabtu-Minggu tanggal 11-12 Januari 2020.

Menurut H. L. Hadrian Irfani (Ketua DPW PKB NTB), ia menyampaikan, dari beberapa calon yang mendaftarkan diri di PKB masing-masing punya peluang besar untuk maju dipilkada serentak beberapa bulan mendatang.

“Setelan mendapatkan keputusan dari DPP dan DPW PKB untuk calon yang diusung PKB nantinya, kita akan terbuka lebar untuk berkualisi dengan partai-partai lainnya,” kata Hadrian.

Selain itu, beberapa wilayah soal PKB berkualisi dengan partai lainnya sudah biasa, bahkan di tingkat nasional PKB juga berkualisi dengan PDIP, walaupun memang dengan polemik ini banyak politisi lain atau lawan-lawan politik yang memanfaatkan.

“Tetapi saya dan PKB berharap sudahlah, sudahi polemik ini, PDIP silahkan sulit kembali, sehingga PKB akan membangun komunikasi yang lebih baik,” ungkap Hadrian.

Sementara itu, Hadrian juga berharap di wilaya Sumbawa, PDIP bisa berkualisi dengan PKB dan di Lombok Utara alhamdulillah PDIP sudah memberikan lampu hijau kepada kader kami yang sangat menyambut baik dan berterimakasih.

“Sedangkan wilayah kota Mataram, PKB masih menunggu kepastian Ibu Selly sampai hari minggu ini, walaupun sudah mendaftar tapi belum mengembalikan formulir,” ucapnya.

Sementara itu, H. Makmun, Ketua Tim penjaringa Bakal Calon, ia menyampaikan, momentum penyampaian visi misi bakal calon (balon) bupati/wakil bupati, walikota/wakil walikota tersebut, ada tiga poin penting materi yang harus disampaikan yaitu tentang integritas, strategi dan daya dukung.

“Para panelis mengembangkan poinnya dari ketiga isu utama tersebut secara interaktif. Kita pertanyakan hal itu supaya berhak maju dan berpeluang sebagai pasangan calon,” ungkapnya.

Komisi menambahkan, dari poin materi Visi Misi tersebut agar bagaimana komunikasi dengan partai politik lainnya supaya jangan hanya PKB saja.

“Kita menekan untuk mencari pasangan dan dukungan dari partai lain,” tandas Makmun depan awak media Jurnalfaktual.id . (Lns)

*Ikuti jfid di Google News, Klik Disini.
*Segala sanggahan, kritik, saran dan koreksi atau punya opini sendiri?, kirim ke email [email protected]

TAGGED:
Share This Article