Senja Kala Pantai Selong Belanak, Surga Pojok Selatan Pulau Lombok

Syahril Abdillah
3 Min Read
Senja Kala Pantai Selong Belanak (Foto: Muh Rizwan)
Senja Kala Pantai Selong Belanak (Foto: Muh Rizwan)

Lombok Tengah,- Indahnya ciptaan tuhan, diupayakan sebagai ibrah serta pelajaran agar manusia sebagai mahluk ciptaan membaca dan mengakui bahwa tuhan itu maha atas segala sesuatu.

Tuhan maha indah, tuhan mencintai keindahan, sehingga apapun yang melekat pada dirinya adalah suatu keindahan. Tuhan telah menciptakan alam yang memukau mata, menggugah fikiran, menyematkan hati, sehingga tidak ada alasan bagi seluruh mahluknya mengingkari apa yang tuhan ciptakan.

Pantai Selong Belanak adalah salah satu dari cipta karya tuhan yang begitu memukau, mempesona yang tak pernah terbayangkan keindahannya.

Eksotisme dan pesona Pantai dengan julukan tiga gili ini terlihat ketika senja menyapa di wilayah tersebut.

“ketika senja kala menyapa, hanya kata subhanallah mungkin yang mewakili keindahan pantai ini, ” ungkap Khairul Anam, Pengunjung yang sedang menghabisi sorenya pasca pulang kerja.

Matahari yang seolah berkata “selamat malam” diiringi suasana deburan ombak tenang menambah eksotisme pantai yang berlokasi sekitar 20 Km dari Bandar International Lombok ini.

Air surut menambahkan luas bibir pantai, terlihat pasir putih bersih seperti merica menjadi ciri khas tersendiri.

“kalau air lagi surut bibir pantainya meluas sekitar 1 Km” cetus Khairul Anam.

Surga Selong Belanak (Foto: Muh Riswan)

Suasana sunyi senyap menjelang malam disertakan dengan beberapa ekor kerbau yang berjalan di bibir pantai menuju kandangnya, menambah suasana alam yang begitu bersahabat.

Kondisi pantai yang masih bersih, tanpa sampah membuat air nya bersih dan layak digunakan sebagai tempat untuk sekedar mandi bersama keluarga.

Matahari senja yang kemerah-merahan kelihatan sayu dan diapit oleh gunung-gunung yang menjulang di pinggir pantai. Tampak karang-karang kecil memenuhi bibir pantai yang tersibak arus surut pantai.

Tak ada pabrik di sekeliling pantai ini, tak ada pula sampah yang menumpuk yang dapat menganggu ekosistem lautnya, airnya jernih, bersih kebiru-biruan seolah memanggil untuk dijadikan tempat berwisata.

Sunset menjadi phenomena menarik di kala berlibur, semua orang yang berwisata diyakini terkesima dengan eksotisme sunset pantai di pojok selatan pulau Lombok ini.

Merah kemerahan warna sinar matahari, membuat langit di atas pantai ini menjadi ikut merah seperti rona pipi, tak khayal, air pantainya yang ketika siang berwarna biru berubah seketika menjadi biru kemerah-merahan.
Matahari semakin lama semakin tak nampak seolah dimakan tenggelam oleh deburan ombak pantai hingga yang tersisa adalah rona nya.

Pantai indah yang berbatasan langsung dengan laut lepas samudra Hidia ini seolah tidak ada habisnya untuk di bahas, mungkin akan selesai digambarkan eksotisme nya ketika kita berkunjung langsung berwisata ke tempat ini.

Laporan: Muh Riswan

*Ikuti jfid di Google News, Klik Disini.
*Segala sanggahan, kritik, saran dan koreksi atau punya opini sendiri?, kirim ke email [email protected]

Share This Article