Yuk Cek! 11 Ide Desain Teras Rumah Minimalis yang Bikin Arisan Makin Asik dan Tamu yang Main Semakin Betah!

Noer Huda
5 Min Read

jfid – Teras rumah bukan sekadar muka dari rumah kita, tapi juga ruang pertama yang menyambut siapa saja yang datang.

Lebih dari itu, teras bisa jadi spot favorit buat kumpul-kumpul seru bareng keluarga atau teman.

Nah, buat kamu yang punya rumah bergaya minimalis dan pengin terasnya tampil kece, aku punya beberapa ide desain teras rumah minimalis yang bisa bikin arisan makin asik dan tamu-tamu yang datang betah berlama-lama.

1. Pilihan Warna Netral

Warna-warna netral seperti putih, abu-abu, atau beige bisa memberikan kesan yang bersih dan lapang.

Warna-warna ini gak cuma mudah dipadukan dengan elemen lain, tapi juga memberikan tampilan yang timeless.

Plus, warna netral bisa menenangkan mata, bikin suasana hati tamu yang datang jadi lebih baik.

2. Furniture Kayu

Furniture berbahan kayu dengan finishing natural bisa menambah kehangatan di teras rumahmu. Pilihlah kursi dan meja kayu dengan desain simpel tapi fungsional.

Furniture kayu juga tahan lama dan gampang dijaga, jadi kamu gak perlu repot dalam perawatannya.

3. Tanaman Hijau

Menambahkan tanaman hijau di teras bisa bikin ruangan terasa lebih hidup dan sejuk. Kamu bisa memilih tanaman yang mudah dirawat seperti lidah buaya, aglaonema, atau sukulen.

Letakkan di pot-pot cantik yang sesuai dengan tema minimalis, atau gantung dengan pot gantung untuk hemat tempat.

4. Pencahayaan Hangat

Pencahayaan yang baik sangat penting, terutama jika kamu suka menghabiskan waktu di teras pada sore atau malam hari.

Lampu gantung atau lampu dinding dengan cahaya kuning hangat bisa membuat suasana lebih akrab dan nyaman.

*Ikuti jfid di Google News, Klik Disini.
*Segala sanggahan, kritik, saran dan koreksi atau punya opini sendiri?, kirim ke email faktual2015@gmail.com

Share This Article