Visi dan Misi Bustanul Affa, Cakades Kebunagung: Percontohan Bangun Desa

Syahril Abdillah
3 Min Read
Bustanul Affa, Cakades Kebunagung Nomor urut 1 (Foto: Redaksi)
Bustanul Affa, Cakades Kebunagung Nomor urut 1 (Foto: Redaksi)

Gamelan bertabuh lagu tertata, Tabuhan Indah Citarasa Madura, Mari Bersatu Gapai Kebunagung Sejahtera. Bersama Bustanul Affa. (Jargon Tim Pemenangan Bustanul Affa)

Sumenep, Jurnalfaktual.id, – Bustanul Affa, Cakades Kebunagung nomor urut 1, memaparkan Visi dan Misi yang menjadi perhatian warga Desa Kebunagung. Jum’at (1/11/2019) di Balai Desa Kebunagung.

Bustanul Affa Cakades nomor urut 1, dalam undian untuk memaparkan Visi dan Misi juga mendapat undian nomor urut 1. Artinya, Tanu (Sapaan Akrab) juga mendapat kesempatan memaparkan Visi dan Misinya yang pertama dari ke-tiga calon lainnya.

Bustanul Affa berkomitmen untuk memajukan Desa Kebunagung, sehingga layak menjadi desa percontohan di Kabupaten Sumenep.

Desa Kebunagung wajib maju, baik dibidang keaman, kesejahteraan masyarakat, rukun dalam beragama, hingga menjadikan Desa sebagai Desa yang bermartabat. Disadari kearifan lokal masyarakat di Desa Kebunagung.

Jurnalfaktual.id mencatat Visi Bustanul Affa, Visi: Mewujudkan Desa Kebunagung yang maju, Sejahtera, Aman, Religius, Adil dan Bermartabat dengan berbasis kearifan lokal.

Bustanul Affa menyampaikan, jika untuk mencapai itu semua, kami menyusun beberapa misi yang diantaranya:

1. Kami akan mewujudkan pemerintahan Desa Kebunagung yang jujur, adil, amanah dan bertanggungjawab berdasarkan peraturan per-undang undangan yang berlaku.
2. Mengoptimalisasi peran dan fungsi aparatur pemerintahan Desa yang jujur, adil, amanah dan bertanggungjawab.
3. Meningkatkan pelaksanaan pembangunan infrastruktur/sarana dan prasarana dasar yang efektif dan efisien sebagai penunjang kegiatan sosial, ekonomi, agama, seni dan budaya di Desa Kebunagung.
4. Memfasilitasi, memberdayakan dan mendukung pengembangan potensi dan kreativitas pemuda di Desa Kebunagung dibidang agama, kesenian, olahraga dan kewirausahaan.
5. Menjadikan Desa Kebunagung sebagai desa percontohan dibidang Pendidikan baik nasional maupun internasional dengan membentuk Kebunagung Education Center dalam rangka peningkatan kualitas SDM di Desa Kebunagung.
6. Menyediakan Layanan Jasa bantuan Hukum secara gratis (cuma-cuma) bagi seluruh masyarakat di Desa Kebunagung.
7. Mensinergikan peran dan fungsi pemerintahan Desa Kebunagung, dengan pihak Bhabinkamtibmas dan Babinsa serta masyarakat dalam rangka mewujudkan Desa Kebunagung yang aman dan damai.
8. Membentuk Baitul Mal di Desa Kebunagung dalam rangka upaya meningkatkan kesejahteraan masyarakat di Desa Kebunagung, khususnya bagi golongan  keluarga yang kurang mampu.
9. Melestarikan dan memberdayakan serta mengembangkan semua sektor tempat wisata yang ada di Desa Kebunagung.

Bustanul Affa mencengangkan warga Kebunagung dengan sebuah cita-cita jika dirinya terpilih menjadi Kepala Desa Kebunagung. “Saya sangat siap untuk mewakafkan diri ini untuk kepentingan dan kemaslahatan bagi seluruh masyarakat di Desa Kebunagung,” tegas Bustanul Affa.

*Ikuti jfid di Google News, Klik Disini.
*Segala sanggahan, kritik, saran dan koreksi atau punya opini sendiri?, kirim ke email [email protected]

Share This Article