2 Resep Perkedel Kentang Lezat dan Mudah Dibuat

Ningsih Arini By Ningsih Arini
4 Min Read
- Advertisement -

jfid – Hampir setiap orang tentu tahu kentang, kan? Kentang adalah salah satu makanan favorit banyak orang. Sayuran ini bisa diolah dengan beragam cara mulai dari digoreng, direbus, dikukus, hingga dipanggang. Kentang bisa diolah menjadi menu hidangan utama, sampingan, atau camilan yang lezat.


Sebenarnya hanya digoreng saja kemudian dibumbui dengan berbagai rasa saja kentang sudah enak dan disukai banyak orang. Apalagi jika diolah menjadi lauk yang dicampur rempah – rempah tentu akan makin menggugah selera. Seperti salah satu contohnya dibuat perkedel.


Perkedel kentang biasanya sering dijumpai sebagai pelengkap nasi, seperti contohnya dalam hidangan soto. Cara membuat perkedel ini cukup mudah. Kamu tinggal menggoreng atau mengukus kentangnya terlebih dahulu lalu menghaluskannya.
Setelah itu, campurkan kentang yang sudah dihaluskan dengan beberapa bahan seperti bawang merah, bawang putih, pala, garam, dan merica yang sudah dihaluskan dan digoreng. Kamu juga bisa mencampur perkedel dengan bahan lainnya seperti daging ayam, sapi, wortel, atau sayur lainnya.
Apakah kamu tertarik mencoba membuatnya? Berikut ini ada 2 resep perkedel kentang yang lezat dan mudah dibuat :

  1. Perkedel Kentang
    Bahan – Bahan :
    • Kentang 1 kg
    • Bawang goreng secukupnya
    • Daun prei secukupnya, diiris halus
    • Garam secukupnya
    • Penyedap rasa secukupnya
    • Merica bubuk secukupnya
    • Telur 1 butir, dikocok lepas
    Bumbu Halus :
    • Bawang merah 6 siung
    • Bawang putih 4 siung
    Cara Membuat :
    • Kupas kentang, kemudian cuci bersih dan potong – potong. Selanjutnya goreng kentang dan tirisikan. Uleg kentang hingga halus.
    • Campurkan kentang yang sudah dihaluskan dengan bumbu halus, daun prei, garam, penyedap rasa, merica bubuk, dan bawang goreng, lalu aduk merata dan koreksi rasa.
    • Ambil sedikit adonan, kemudian bentuk bulat dan pipihkan. Lakukan hingga adonan habis.
    • Masukkan kentang yang sudah dibentuk bulat tadi ke dalam telur yang sudah dikocok lepas. Kemudian goreng kentang hingga kuning kecokelatan.
  2. Perkedel Kentang Puyuh
    Bahan – Bahan :
    • Kentang 1 kg
    • Telur puyuh rebus 15 butir
    • Daun seledri 1 batang
    • Bawang goreng 2 sdm
    • Lada bubuk ½ sdt
    • Kaldu jamur
    • Garam secukupnya
    Cara Membuat :
    • Kupas kentang dan cuci bersih. Kemudian potong menjadi 4, lalu goreng dalam minyak panas dan tiriskan.
    • Siapkan mangkuk lalu campurkan irisan seledri dengan kaldu, garam, lada, dan juga bawang goreng dalam mangkuk tersebut.
    • Haluskan kentang goreng dengan menggunakan cobek, lalu campurkan dengan bumbu diatas. Setelah bumbu merata, koreksi rasa. Kemudian bentuk adonan bulat – bulat, lalu pipihkan dan isi telur puyuh.
    • Siapkan mangkuk lagi, lalu kocok telur didalam mangkuk tersebut dan beri sedikit garam.
    • Setelah itu, celupkan adonan kentang ke dalam telur.
    • Kemudian goreng dalam minyak panas dengan menggunakan api sedang hingga matang kekuningan.
    • Angkat, dan sajikan perkedel kentang puyuh selagi hangat.
    Selain lezat, perkedel kentang juga sangat baik untuk tubuh karena mengandung paket gizi yang lengkap. Dalam kentang terdapat kandungan vitamin, mineral, serat, dan antioksidan. Selain itu, kentang pun mengandung karbohidrat yang merupakan sumber utama bagi tubuh. Kemudian ada pula kandungan protein yang diperlukan dalam proses pembentukan otak serta tulang dan kulit.
- Advertisement -
Share This Article