Ra Makki dan Mahfud S.Ag saksikan Peletakan Batu Pertama Pembangunan Gedung NU Modung

Rasyiqi By Rasyiqi - Writer, Saintific Enthusiast
2 Min Read
- Advertisement -

JfID- Gedung MWC NU Mancengan, Kecamatan Modung, Kabupaten Bangkalan, Madura, Jawa Timur tak lama lagi akan berdiri tegak.

Disein gedung rencananya akan dikonsep sekret bersama (multi sekret). Hari ini, Sabtu 25 Juli 2020, peletakan batu pertama dilaksanakan sebagai tanda awal pembangunan gedung.

Peletakan batu pertama disaksikan oleh Ketua PCNU Bangkalan KH. Makki Nasir atau akrab disapa Ra Makki di dampingi Anggota DPRD Jawa Timur Mahfud S.Ag dan seluruh kader MWC NU Mancengan.

Ra Makki menyampaikan, kader NU harus terus menjaga organisasi dan berkhidmat untuk masyarakat.

Ad image

“Sampaikan bahwa NU akan selalu berbuat demi kebaikan ummat,” ujar dia seperti dikutip dari pesan release yang terima Jurnalfaktual.id, Jumat ( 25/7).

Dunia hari ini, sambung dia, lagi di install ulang (new normal). Untuk itu lanjutnya, NU harus beradaptasi dengan kondisi pandemi saat ini.

“Jadi ayok kita ikuti protokol kesehatan agar dunia kembali normal” ucapnya seraya mengingatkan kader NU agar tetap mematuhi protokol kesehatan ditengah pandemi covid meski sedang dalam melaksanakan kegiatan pembangunan kantor MWC NU.

“NU hari ini harus hadir ditengah masyarakat, NU harus melayani masyarakat dan menjawab semua persoalan sosial yang ada di tengah tengah masyarakat,” imbuhnya.

Sementara Mahfud S. Ag, selaku inisiator pembangunan kantor MWC NU mancengan mengatakan, pembangunan gedung inj merupakan komitmen dirinya untuk mengabdi dan membesarkan NU di Madura.

“Mohon sambung doanya semoga pembangunan gedung MWCNU ini berjalan lancar dan barokah,” katanya.

Politisi Partai PDI-Perjuangan itu juga
memohon doa, semoga keberadaan dirinya di parlemen bisa bermanfaat untuk NU.

“Semoga saya tidak memanfaatkan NU secara kelembagaan” ucapnya.

Lebih lanjut, Mahfud mengatakan gedung ini nantinya akan dibangun dengan konsep multi sekret. “Gedung ini nantinya juga menjadi kantor bersama, dari Mwcnu dan semua Banom,” tutupnya.

Laporan: Syahril

- Advertisement -
Share This Article