PKB NTB Targetkan Tiga Besar di Pemilu 2024

Lalu Nursaid By Lalu Nursaid
2 Min Read

jfid – Ketua Umum Dewan Pengurus Pusat (DPP) Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) H Abdul Muhaimin Iskandar resmi mengukuhkan Lalu Hadrian Irfani menjadi Ketua DPW PKB NTB dan H Makmun sebagai Sekretaris Wilayah, bertempat di Jakarta 4 Feberuari 2021.

Ketua Ketua DPW PKB NTB H Lalu Hadrian Irfani) menargetkan menjadi tiga besar di Pemilihan Umum (Pemilu) Tahun 2024 mendatang.

“Untuk mewujudkan target tersebut, seluruh mesin partai dari tingkatan anak ranting akan kita gerakkan,” ujarnya kepada media ini, Sabtu, 6 Februari 2021.

Selain itu, PKB NTB juga fokus mengawal Ketua Umum PKB H Abdul Muhaimin Iskandar (Gus AMI) menjadi pemimpin tertinggi di Indonesia.

Ad image

“Oleh sebab itu, kepada seluruh kader untuk merapatkan barisan, kerja, kerja, kerja. Dengan kekuatan yang kita miliki, mustahil kita tidak meraih tiga (3) besar,” ajak Ketua Fraksi PKB DPRD NTB ini.

Sebagai partai yang dilahirkan oleh Ormas Nahdlatul Ulama (NU) menjadi semangat dan spirit PKB untuk mengabdikan diri kepada masyarakat, khususnya warga NU.

“Sebagai anak kandung NU, tentu khidmad tiada henti untuk mengawal kebijakan NU menjadi priorotas utama. PKB akan selalu bersama NU,” katanya.

Lalu Hadrian memastiakn PKB istiqomah memperjuangkan aspirasi warga Nahdliyin. Warga NU mempunyai kesempatan sama dengan elemen dalam menikmati dampak pembangunan di pulau seribu Masjid ini.

“PKB lahir dari NU, sudah menjadi kewajiban kita untuk berkontribusi terbaik bagi warga NU,” tegasnya.

Menurutnya, NU dan PKB tidak bisa dipisahkan baik secara ideologis maupun kesejarahan. PKB merupakan partai politik NU untuk memperjuangkan aspirasi baik politik, ekonomi, sosial, dan budaya dari warga Nahdliyin.

“Keharusan bagi kader PKB baik di eksekutif maupun legislatif untuk selalu memperjuangkan kepentingan Nahdliyin,” kata Lalu Hadrian menambahkan.

Share This Article