Lawan Covid19, HBK Lakukan Semprot Disinfektan dan Berikan Bantuan Sembako

Lalu Nursaid By Lalu Nursaid
5 Min Read
- Advertisement -

jfID – Mengantisipasi dan mengatasi penyebaran Corona Virus atau COVID-19, Tim Haji Bambang Kristiono (HBK) Peduli bersama kader Partai Gerindra NTB melakukan penyemprotan disinfektan dan pembagian sembako di P. Lombok.

Penyemprotan disinfektan dilakukan dimulai Senin, 30 Maret 2020. Disinfektan tersebut disemprot di rumah-rumah penduduk, pesantren-pesantren, tempat-tempat ibadah, sekolah-sekolah dan segala fasilitas umum. Hal ini akan secara rutin terus dilakukan, sampai penyebaran wabah pandemi ini benar-benar selesai.

Tampak hadir dalam kegiatan ini para kader Partai Gerindra NTB diantaranya, Ali Usman Ahim, Sekretaris DPD Gerindra NTB, Mori Hanafi, Wakil Ketua DPRD Prov. NTB, Lalu Wirajaya, Lalu Sudiartawan dan Machsun Ridwaini.

Selanjutnya HBK mengatakan, meskipun pada saat ini Ia tengah menjalani isolasi mandiri, work from home sesuai anjuran Pemerintah, tapi hati dan pikirannya tidak pernah lepas bersama masyarakat yang diwakilinya.

Ad image

“Walaupun pada saat ini saya bersama keluarga sedang melaksanakan isolasi mandiri, work from home sesuai imbauan Pemerintah, tapi hati dan pikiran saya selalu bersama para pemilih-pemilih saya,” kata HBK, Jumat (3/4).

Wakil Ketua Komisi 1 DPR RI itu mengatakan, dengan motto lindungi diri, lindungi sesama, saatnya kita berjuang bersama memerangi Covid19, Ia berharap semua elemen masyarakat P. Lombok bisa kompak dan bersatu dalam menghadapi dan mengatasi wabah virus Corona ini.

“Saya berharap, semua kader Partai Gerindra NTB mampu memelopori, melibatkan diri dan berpartisipasi aktif dalam memerangi Covid19 ini, bersama-sama Pemerintah Daerah maupun masyarakat NTB,” tegasnya.

HBK juga meminta masyarakat untuk tidak panik terhadap penyebaran wabah COVID-19 ini, namun harus tetap hati-hati dan waspada dengan terus menjaga kebersihan dan kesehatan.

“Kita tidak perlu takut dalam menghadapi penyebaran wabah ini, yang penting, kita harus hati-hati dan waspada, ikuti semua himbauan Pemerintah seperti menghindari kerumunan massa, physicaly distancing atau jaga jarak, serta jaga kebersihan dengan sering mencuci tangan pakai sabun,” katanya.

HBK menambahkan semua kegiatan ini dilakukan dalam rangka membangun kebersamaan antara kader Gerindra NTB dengan seluruh masyarakat P. Lombok, bahwa dalam perang menghadapi Covid19, kita akan melawannya secara bersama-sama

Sembako Juga Dibagikan Di P. Lombok

Pada hari ini Jum’at, 3 April 2020, Tim HBK Peduli bergerak melakukan pembagian sembako bagi para orang tua yang tidak mampu, fakir miskin, yang sakit permanen dan yang hidupnya sendiri atau sebatang kara karena sudah tidak memiliki lagi keluarga

HBK mengatakan, pembagian sembako menyasar para orang tua yang tidak mampu, fakir miskin, yang sakit permanen, dan yang hidup sendiri atau sebatang kara.

“Pembagian sembako diberikan kepada para orang tua yang tidak mampu, fakir miskin, yang sakit permanen, dan yang hidup sendiri atau sebatang kara karena sudah tidak punya lagi keluarga, in syaa Allah akan dilaksanakan setiap hari Jum’at, sampai dengan minimal 3 bulan kedepan. Mudah2an kita semua ada rezekinya, dan sembako yang kita bagikan, paling tidak bisa untuk bertahan hidup selama satu minggu kedepan,” ungkapnya.

Kegiatan pembagian sembako dilaksanakan secara merata disetiap Kecamatan di P. Lombok, sebagai salah satu karya nyata dan bentuk keseriusan HBK bersama kader Partai Gerindra NTB dalam memerangi virus Corona.

Apresiasi Warga Kepada HBK

“Terima kasih pak HBK, bantuan sembako ini sangat membantu kami dalam menjalani kehidupan yang sedang sulit ini. Mudah-mudahan berkah,” kata beberapa ibu tua di Lombok Timur yang mendapatkan bantuan sembako dari Tim HBK PEDULI.

Sementara itu Ruhman, seorang warga yang rumahnya berkesempatan disemprot disinfektan memberikan apresiasi atas inisiatif HBK melalui Tim HBK Pedulinya.

“Saya berterima kasih kepada HBK Peduli yang telah melakukan penyemprotan disinfektan. Semoga kegiatan ini tetap dilanjutkan,” tukasnya.

- Advertisement -
TAGGED:
Share This Article