Jika Partai Instruksi, Ra Nasih Mengaku Siap Maju di Pilkada Bangkalan

Syahril Abdillah By Syahril Abdillah
2 Min Read

Jfid- KH. Nasih Aschal atau Ra Nasih, mengaku siap maju pada kontestasi pemilihan Bupati-Wakil Bupati Bangkalan pada Pilkada 2024, jika mendapat perintah dari partai, yaitu Partai Nasdem.

“Sebagai kader partai, tidak mungkin bilang tidak, saya selalu siap melaksanakan perintah partai,” ujar dia usai kegiatan buka bersama di RM Dapur Sambal, Jl. halim Perdana Kusuma. Minggu, 31 Maret  2024.

Dengan perolehan 4 Kursi DPRD pada Pemilu lalu, tentu Partai Nasdem kata Ra Nasih memiliki modal mengusung kadernya  untuk maju sebagai Calon Bupati maupun Wakil Bupati pada Pilkada tahun ini.

“Secara electoral mungkin saya bisa maju, karena posisi saya sebagai ketua DPD Partai Nasdem,” ujar dia.

Ad image

Meski begitu, lanjut Ra Nasih, dirinya harus komunikasi dengan DPW dan DPP. Karena tradisi Nasdem, lanjut dia, keputusan akhir berada di DPP.

“Kalau ada yang menilai saya layak, itu ranahnya masyarakat menilai. Kalau dari segi electoral, sekali lagi tentu bisa maju, karena posisi saya ketua DPD Partai Nasdem,” ujar dia.

Ra Nasih menegaskan bahwa momentum Pilkada bukan hanya persoalan calon Bupati atau menjadi kepala daerah, namun yang terpenting bisa melakukan perubahan ke arah yang lebih baik.

“Kalau kembali kepada semangat restorasi, tentu kita ingin pilkada ini bukan hanya sekedar jadi bupati, namun bagaimana upaya melakukan restorasi sendiri, itu yang dilakukan kita sejak awal,” tegas dia.

Partai Nasdem kata Ra Nasih akan merekam semua dinamika politik yang terjadi menjelang Pilkada 2024. Hal ini, lanjut dia, nantinya akan dijadikan rujukan apakah Nasdem akan mengusung kader sendiri atau tidak.

“Kita syukuri kita memproleh 4 kursi, tapi praktek di lapangan menjadi kajian Nasdem. Paling tidak jika mencalonkan kadernya ada yang diperbaiki dari sistem perpolitikan ini,” tutup dia.

Share This Article