Ditengah Pandemi Covid 19, 11 Ribu Lebih Pemudik Sudah Tiba di Madura

Rasyiqi By Rasyiqi - Writer, Saintific Enthusiast
4 Min Read

jfID– Arus kedatangan pemudik yang memasuki kawasan Pulau Madura, Jawa Timur tampak melambung tinggi ditengah darurat Corona Virus Deseas (Covid-19). Data yang diterima jurnalfaktual.id, kini jumlahnya mencapai belasan ribu.

Berdasarkan data yang dihimpun dari Dinas Perhubungan (Dishub) Bangkalan pertanggal 28 Maret- 4 April 2020 menyebutkan, jumlah penumpang yang terdata di Terminal Tipe B Kota Bangkalan, di Jl. Martadinata, sebanyak 11. 437 penumpang.

Dari 11. 437 itu, 4. 748 penumpang berasal dari Kabupaten Bangkalan. Para pemudik itu masuk ke Madura menggunakan Bus, dengan total keseluruhan sebanyak 349 armada.

Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Kabupaten Bangkalan melalui Kabid Lalu Lintas dan Angkutan Jalan, Ari Muein menuturkan, dalam jangka waktu 24 jam armada bus yang masuk terminal Bangkalan mencapai puluhan armada.

Ad image

“Tanggal 28 maret itu ada 44 unit, lalu yang terbaru tanggal 04 April sebanyak 27 unit. Kalau yang terbanyak tanggal 29 itu, jumlahnya sebanyak 91 armada,” terangnya kepada jurnalfaktual.Id. Senin (6/4/2020).

Pihaknya, kata Ari terus memantau kedatangan pemudik yang memasuki kawasan Madura, khususnya Kabupaten Bangkalan. Selain itu, sambung dia, pendataan terus dilakukan terhadap penumpang ditengah pandemi Covid 19.

“Kami juga terus mendata kedatangan mereka, setiap hari kami stand by,” ujarnya sembari mengakhiri percakapan melalui pesan Wathsapp.

Berikut daftar jumlah penumpang, armada bus hingga waktu kedatangan yang terdata di Terminal Tipe B Kota Bangkalan yang berhasil dihimpun dari Dishub Bangkalan:

Tanggal 28 Maret 2020 Waktu Kedatangan pukul 06.00-24.00 dan Pukul 00.00-06.00 WIB

Jumlah Armada Bus : 44 Unit
Total Penumpang: PNP Ke Madura(Org) 1.402 dan PNP Turun Wilayah Bangkalan 139.

Tanggal 29 Maret 2020 Sampai Tanggal 30 Maret 2020 Pukul 06.00-24.00 dan Pukul 00.00-06.00 WIB

Jumlah Armada Bus: (91) Unit
Total Penumpang: PNP Ke Madura(Org)   3.181 dan turun Wilayah Bangkalan 1.227.

Tanggal 30 Maret 2020 Sampai Tanggal 31 Maret 2020 Pukul 06.00-24.00 dan Pukul 00.00-06.00 WIB.

Jumlah Armada BUS: (46) Unit
Total Penumpang: PNP Ke Madura(Org)
1.625 dan PNP Turun Wilayah Bangkalan  735.

Tanggal 31 Maret 2020 Sampai Tanggal 01 April 2020 Pukul 06.00-24.00 dan Pukul 00.00-06.00 WIB

Jumlah Armada BUS: (33) Unit
Total Penumpang: PNP Ke Madura(Org) 1.088 dan PNP Turun Wilayah Bangkalan  311.

Tanggal 01 April 2020 Sampai Tanggal 02 April 2020 Pukul 06.00-24.00 dan Pukul 00.00-06.00 WIB.

Jumlah armada Bus: (57) Unit
Total Penumpang :PNP Ke Madura(Org) 1.514 dan PNP Turun Wilayah Bangkalan 553.

Tanggal 02 April 2020 Sampai Tanggal 03 April 2020 Pukul 06.00-24.00 dan Pukul 00.00-06.00 WIB.

Jumlah Armada Bus: (51) Unit
Total Penumpang: PNP Ke Madura(Org)
2.080 dan PNP Turun Wilayah Bangkalan
1.583.

Tnggal 03 April 2020 Sampai Tanggal 04 April 2020 Pukul 06.00-24.00 dan Pukul 00.00-06.00 WIB.

Jumlah armada Bus: (27) Unit
Total Penumpang: PNP Ke Madura (Org)
547 dan PNP Turun Wilayah Bangkalan 200.

Laporan: Syahril Abdillah

Share This Article