Harlah IPNU Ke-67 oleh Cabang Loteng Berlangsung Khidmat

M. Rizwan
2 Min Read
Foto : Momen Perayaan Hari Lahir (Harlah) Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama' (IPNU) oleh PC IPNU Lombok Tengah di Aula MTsN 1 Praya
Foto : Momen Perayaan Hari Lahir (Harlah) Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama' (IPNU) oleh PC IPNU Lombok Tengah di Aula MTsN 1 Praya

jfid – Perayaan Hari Lahir (Harlah) Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama’ (IPNU) oleh PC IPNU Lombok Tengah di Aula MTsN 1 Praya berlangsung meriah dan khidmat, Rabu, 24 Februari 2021.

Tampaknya, acara tersebut menjadi magnet perhatian banyak orang terlebih dengan hadirnya Majelis Alumni PW IPNU Provinsi NTB sekaligus Kandepag Lombok Tengah H. Zamroni Aziz, MH, L. M. Hilim PCNU Lombok Tengah, alumni serta segenap Pengurus Cabang se-NTB, Banom NU, serta Pimpinan Pondok pesantren yang diundang.

Di Harlah tersebut, H. Zamroni Aziz berharap, IPNU/IPPNU menjadi wadah yang melahirkan kader-kader terbaik bagi NU, Negara serta bangsa.

“Sejauh ini, kita bisa melihat keberhasilan alumni IPNU/IPPNU di tatanan Kepemerintahan baik dari pusat sampai daerah,” tutur H. Zamroni Aziz dalam sambutannya.

Menurut Ketua IPNU Lombok Tengah, Yusril Ihza Mahendra menyampaikan, acara yang digelar dengan penuh khidmat tersebut bertujuan sebagai refleksi kehadiran IPNU sebagai wadah bagi kader muda NU untuk menyongsong satu abad ke depan.

“Acara ini kita jadikan sebagai kiblat pelajar NU di NTB, bagaimana tidak kami sudah mempunyai pengurus paling lengkap, hanya saja PAC yang saat ini belum bisa kita ikutkan pelantikannya mengingat Izin kerumunan,” katanya.

“Kegiatan, banyak yang kita tunda seperti Porseni Pelajar NU Lombok Tengah. Insyaallah kami akan laksanakan nanti dengan SGT (santai good talent),” tutup Hendra menambahkan.

*Ikuti jfid di Google News, Klik Disini.
*Segala sanggahan, kritik, saran dan koreksi atau punya opini sendiri?, kirim ke email [email protected]

Share This Article