Atlet NTB Medali Emas Dapat Bonus Rp. 300 Juta dari Gubernur NTB

Lalu Nursaid
2 Min Read

JurnalFaktual.id – Provinsi NTB berhasil meraih 38 medali, diantaranya sebanyak 15 medali emas, 11 medali perak dan 12 medali perunggu dalam ajang Pekan Olahraga Nasional (PON) XX Papua. Keberhasilan para atlet mendapatkan apresiasi dari Gubernur NTB, Dr. Zulkieflimansyah, Wakil Gubernur NTB, Dr. Sitti Rohmi Djalillah dan seluruh Forkopimda Provinsi NTB.

Gubernur NTB, Bang Zul mengatakan bahwa bonus yang diberikan kepada para atlet berupa uang tunai senilai Rp. 300 Juta untuk atlet yang memperoleh medali emas, Rp. 200 Juta untuk atlet yang memperoleh medali perak dan Rp. 100 Juta untuk atlet yang memperoleh medali perunggu, semua bonus tersebut tidak seberapa dengan perjuangan para atlet dan pelatih yang selama Latihan saat mempersiapkan diri dalam ajang PON.

“Bonus ini tidak seberapa dibandingkan pelatih yang membimbing atlet atlet, bonus ini tidak seberapa dibandingkan latihan-latihan yang dialami para atlet-atlet ini,” pungkas Bang Zul saat membuka acara Peringatan Hari Sumpah Pemuda Tahun 2021 dirangkai dengan “Penyerahan Bonus Kepada Atlet dan Pelatih PON XX Papua Serta Juara STQ Nasional 2021” yang berlangsung di Gedung Graha Bakti Praja Kantor Gubernur NTB, Kamis (28/10).

Sementara itu, Rizki Awan Dwi Santriaji atlet asal Lombok Tengah merupakan kontinen NTB pada Cabang Olahraga Kenpo dan merupakan salah satu peraih medali emas pada pon XX di Papua mengatakan akan memanfaatkan bonus yang diberikan oleh pemerintah sebaik-baiknya.

“Pertama-tama tentu saya merasa bangga mendapatkan medali emas untuk NTB dan juga senang mendapat bonus. Untuk bonus ini, dari awal saya sudah berjanji kepada orang tua saya untuk memberangkatkan mereka Umroh ke tanah suci, dan sisanya ditabung untuk keperluan masa depan,” ungkap Rizki Awan Dwi Santriaji.

*Ikuti jfid di Google News, Klik Disini.
*Segala sanggahan, kritik, saran dan koreksi atau punya opini sendiri?, kirim ke email [email protected]

Share This Article