Sukses Gelar Seminar Kebangsaan; Camat Ambunten Harapkan Mahasiswa se Dapil IV Lebih Aktif Dalam Beroganisai

Fathor Rosy
2 Min Read
Sukses Gelar Seminar Kebangsaan; Camat Ambunten Harapkan Mahasiswa se Dapil IV Lebih Aktif Dalam Beroganisai (Ilustrasi)
Sukses Gelar Seminar Kebangsaan; Camat Ambunten Harapkan Mahasiswa se Dapil IV Lebih Aktif Dalam Beroganisai (Ilustrasi)
- Advertisement -

09/11/24 Forum Komunikasi Mahasiswa Barat Daya (FKMBD) Sukses adakan seminar kebangsaan dengan tema “Pemuda Kawal Demokrasi; Sebagai Episentrum Stabilitas dan Perdamaian. ” Yang dilaksanakan pada hari Sabtu Tanggal 09 November 2024 di Pendopo Kecamatan Ambunten

Dengan adanya Momentum peringatan Sumpah Pemuda ke 96 dan Hari Jadi Kab Sumenep ke 755. Mahasiswa Se Dapil IV berimisiatif untuk mengadakan seminar kebangsaan yang berfokus terhadap kajian pemuda, Demokrasi, dan Pilkada Kab Sumenep 2024.

Seminar ini dihadiri pemateri yang cukup hebat yakni Panwascam Kecamatan Ambunten, Kaposek Kecamatan Ambunten bahkan Pengurus BADKO HMI Jawa Timur.

Pada sambutannya, Camat Ambunten menyampaikan apresiasinya terhadap mahasiswa se Dapil IV ( Kecamatan Rubaru, Ambunten & Pasongsongan) karena jarang-jarang mahasiswa wilayah turut serta memikirkan tentang masyarakat yang ada disekitarnya

Ad imageAd image

“Saya turut berterimakasih dan mengapresiasi inisiatif teman teman mahasiswa se Dapil IV (FKMBD) karena telah turut andil menyuarakan hak-haknya dalam memberikan kontribusi terhadap perubahan masyarakat yang ada di dapil IV Khususnya di Kecamatan Ambunten. saya sangat mengapresiasi dan salut pada orang-orang yang ada di forum ini. Karena kepakaan sosial sangat digunakan dan lalu di implementasikan.” ujarnya

Serta Camat yang dikenal dengan panggilan Sayadi itu mengharap untuk mahasiswa lebih aktif Berorganisasi. Sebab dari sini, sesuatu hal yang tak pernah di coba, akan senantiasa diplematasikan oleh kita bersama

Beliau juga berpesan selain berorganisasi, berkuliah, dan sebagainya diharapkan mahasiswa tidak melupakan yang satu satunya paling wajib untuk dilakukan. Yakni Kuat ibadah, imam, dan akhlaqul karimah. Karena dari sinilah kita akan tertuntun sesuai dengan yang Tuhan janjikan pada kita.

“Saya berharap teman-teman lebih aktif berorganisasi, akan tetapi jangan sampai meninggalkan nilai nilai akademis, ketakwaan serta akhlaqul Karimah karena hal itu yang menghatarkan kita pada jalan kebenaran serta keberunrunhan. Semoga saja allah senantiasa melindungikita sehingga sampai pada cita-cita yang kita harapkan” Pungkasnya.

- Advertisement -
Share This Article