Bupati Bangkalan Pastikan Evaluasi Menyeluruh Kasus MBG Basi

Redaksi
By Redaksi
1 Min Read
Bupati Bangkalan Pastikan Evaluasi Menyeluruh Kasus MBG Basi (Ilustrasi)
Bupati Bangkalan Pastikan Evaluasi Menyeluruh Kasus MBG Basi (Ilustrasi)
- Advertisement -

Jfid,BANGKALAN– Bupati Bangkalan, Lukman Hakim angkat bicara terkait kasus temuan makanan bergizi gratis (MBG) yang basi di beberapa sekolah.

Ia menegaskan, pemerintah daerah bersama tim dan satgas MBG telah bergerak cepat memanggil pihak penyedia untuk dievaluasi.

“Kita sudah memanggil ketua SPPG yang bersangkutan, mengevaluasi, dan memastikan penyebab dari kasus nasi basi maupun yang potensi keracunan seperti yang ditemukan di Mlajah,” ujar Bupati saat ditemui usai Rapat Paripurna di Gedung DPRD Bangkalan. Jumat, 19 September 2025.

Menurutnya, dapur penyedia wajib memperhatikan kebersihan, memastikan bahan baku yang dipakai dalam kondisi baik, tidak kedaluwarsa, serta mengikuti ketentuan yang berlaku. Termasuk soal standar gizi, kesehatan, kebersihan, hingga infrastruktur pendukung.

“Setiap SPPG punya ketentuan khusus. Semua harus mengikuti aturan, baik dari sisi kandungan gizi maupun kebersihan peralatan. Itu akan diukur oleh ahli gizi sesuai juknis dari BGN,” tegasnya.

Bupati menambahkan, evaluasi akan dilakukan secara bertahap, tidak hanya pada penyedia yang bermasalah.

“Meskipun tidak ada kejadian basi, tetap akan kami evaluasi. Ini jadi catatan agar kasus serupa tidak terulang dan pelaksanaan program berjalan sesuai tujuan,” pungkasnya.

- Advertisement -
Share This Article