jfID – Salah satu Pegawai Bank Jatim, Cabang pembantu Pragaan, Kabupaten Sumenep, Madura, Terkofirm Positif Covid-19. Tim Satgas Covid-19 Kabupaten Sumenep, AKBP Deddy Supriyadi, melalui pres Conference, menyatakan jika salah satu pegawai Bank tersebut, Positif Covid-19. Kamis 30 April 2020.
Dengan Terkofirmnya (Positif Corona) pegawai Bank Jatim cabang pembantu Pragaan tersebut, menambah daftar pasien positif Covid-19 di Kabupaten Sumenep. Sebelumnya, ada 4 orang terkofirm Covid-19 dan dengan demikian bertambah menjadi 5 orang. Sedangkan 1 Pasien Dalam Pengawasan (PDP) meninggal dunia pada Kamis 30 April 2020.
Tim Satgas Covid-19, AKBP Deddy Supriyadi akan melakukan berbagai upaya untuk membendung Pandemi Covid-19. Dan pihaknya akan menelusuri riwayat kontak fisik pasien terkofirm Covid-19 di Bank Jatim cabang Pragaan tersebut.
“Kita akan telusuri, dengan siapa pasien melakukan kontak fisik. Baik dengan keluarga, Nasabah, ataupun lingkungan sekitar rumah,” tegas Deddy Supriyadi.
Deddy Supriyadi menambahkan kronologis Pasien nomor 5 positif Corona. Pada 22 April, Bank Jatim cabang pembantu Pragaan melakukan Rapied tes, dan pada tanggal 25 diketahui hasilnya reaktif. Dan dilanjutkan dengan lab swab, pada Kamis 30 April, pukul 16.30, hasilnya, pasien dinyatakan positif Corona.
Berdasarkan informasi yang dihimpun jurnalfaktual.id, pasien nomor 5 berdomisili di perumahan Kalimook, Kecamatan Kalianget.
Selanjutnya, Deddy Supriyadi akan melakukan perlakuan khusus pada rumah pasien dengan menerapkan sosial Distancing.
“Pasien nomor 5 tersebut tidak menunjukkan gejala atau indikasi terpapar Covid-19. Seperti halnya pasien nomor 1 dan 2,” tutup Deddy Supriyadi, Satgas Covid-19 Kabupaten Sumenep. (DN/DPP)