Tiang Listrik Dusun Batukeliang-Mangkung Terpasang, Warga Berterimakasih

M. Rizwan
3 Min Read

jfID – Warga Dusun Batukeliang, Desa Mangkung, Kecamatan Praya Barat, Kabupaten Lombok Tengah bersyukur dan berterimakasih atas terpasangnya sekitar 68 unit tiang listrik di wilayah tersebut, Sabtu 20 Juni 2020.

Hal tersebut diungkapkan Sahril Siddik, anggota BPD Dapil setempat mewakili masyarakat setempat.

“Ucapan terimakasih kepada pihak PT PLN Persero Kabupaten Lombok Tengah, sebab sekitar sepuluh (10) tahun, warga kami menanti dan baru tahun ini bisa direalisasikan,” ucapnya.

Terpasangnya tiang listrik di wilayah tersebut, diketahui berasal dari program “Nusantara Terang” dari PT PLN Persero Kabupaten Lombok Tengah.

Diterangkan bahwa BPD dan Kepala Dusun serta warga setempat sebelumnya sudah beberapa kali melakukan pengusulan ke pihak terkait prihal pemasangan tiang listrik tersebut.

“Kami beserta BPD dan warga sebenarnya sudah empat (4) kali melakukan pengusulan, mulai tahun 2016 sampai tahun 2019, dan realisasinya sekarang,” terang Awaluddin, Kadus Batukeliang, Desa Mangkung saat memberikan keterangannya.

Lebih lanjut, mereka (red. Awaluddin dan Sahril Siddik) menjelaskan perjuangan panjang yang mereka lalui dalam memenuhi ekspektasi dan aspirasi warganya tidak terlepas dari motivasi, dorongan dan dukungan dari Lalu Muhammadun, SE Calon Kepala Desa Mangkung Periode 2020-2026 yang kala itu sebagai partner diskusi dan tukar pikaran mereka.

“Bayangkanlah, kami melalui proses yang panjang untuk memperjuangkan bersama Kepala Dusun dan warga, terus terang pengusulan kami yang beberapa kali berawal dari dorongan Lalu Muhammadun, SE yang terus mendorong kami setelah melakukan advokasi kebutuhan warga kami,” jelasnya.

Terpasangnya sekitar 68 tiang listrik tersebut diharapkan mampu memenuhi kebutuhan warga setempat sebagaimana ekspektasinya semenjak awal pengusulannya.

“Harapan kami dan warga, semoga dalam dua (2) atau tiga (3) bulan kedepan, aliran listrik dan tiangnya bisa terkoneksi ke Dusun-Dusun sekitar Dusun kami, karena kami yakin semuanya membutuhkan hal serupa,” harap Awaluddin.

Harapan terkoneksinya aliran dan tiang listrik ke Dusun-Dusun sekitar bukannya tidak mempunyai alasan selain alasan kebutuhan, sebab beberapa Dusun di Desa Mangkung pada tahun 2016 pernah melakukan pengusulan ke pihak terkait prihal tiang listrik.

“Semoga kedepan, bisa secara bertahap diwujudkan oleh pihak PT PLN,” cetus Sahril Siddik, Anggota BPD Dapil 6 Desa setempat.

*Ikuti jfid di Google News, Klik Disini.
*Segala sanggahan, kritik, saran dan koreksi atau punya opini sendiri?, kirim ke email [email protected]

Share This Article